Puisi "Padamu Rimbawan"

Social Media :

Tema Puisi : Hutan

Judul Puisi : Padamu Rimbawan.

(illustration)
Penanaman bibit pohon disaat situasi telah kritis.

Padamu Rimbawan

Oleh : Iluh Putri

Salam rimba!
Rimba raya
Rimba jaya

Hijau pekat pakainmu
Hijau menyatu padamu ia berjasa
Tidak gentar walau keadaan semakin kritis
Membawa tekad akan belantara yang asri

Melangkahkan kaki di jalan setapak
Menyusuri hutan dengan gigih 
Semua itu adalah dedikasinya!

Mengabdi pada negeri yang fana
Menjaga hutan dari para kaum perampas
Yang tamak akan sebongkah hingar
Membuat harapan semakin gempil olehnya

Kepada siapa lagi ia teriak akan juang?
Ingin rasa mengecam pada yang andil
Yang lalai akan dampak yang pasti
Tak peduli akan apa yang diperbuat

Engkau Rimbawan! 
Teruslah melangkah 
Teruslah hijaukan hutan
Jagalah bumi ini dari kebinasaan
Jangan gentar akan mereka!
Yang menari diatas derita.


Makna Puisi :
        Dalam puisi ini menjelaskan bahwa bumi semakin mengalami krisis pohon. Orang yang tidak bertanggung jawab meraub segala untung dari hasil hutan tanpa memikirkan dampak buruknya. Semangat para Rimbawan harus terus digerakkan dan dedikasinya untuk keberlangsungan ekosistem hutan harus terus dijunjung. Semua itu sebagai contoh teladan gerenasi milenial dalam peduli lingkungan. Peran Rimbawan dalam menanggulangi segala ancaman tersebut sangat besar untuk dapat membantu dalam menghijaukan lahan.

Copyright © 2022 by Iluh Putri

All Rights Reserved

________________________________________________

Komentar

Anonim mengatakan…
I like this, hwaiting *\0/*

🎀 Postingan Populer Dari Blog Ini :

Puisi "Rantau"

50 Pantun

Puisi "Lakon Diriku"

Puisi "Zaman Edan"

Puisi "Ketimpangan Pendidikan"

Puisi "Apa Arti Perjuangan"

Puisi "Ketika Alam Bersorak"

Puisi "Gelora Mahasiswa"